Sosialisasi Imunisasi HPV oleh UPT Puskesmas Rastim
Kamis, 03 Agustus 2023 di SDN 6 Kodo Kota Bima diadakan sosialisasi Imunisasi HPV oleh petugas kesehatan dari UPT Puskesmas Rasanae Timur Kota Bima. Yang menjadi sasaran imunisasi PVC adalah anak perempuan siswa kelas 5. Menurut Ibu Fera S.Kep.(petugas vaksin Puskesmas Rastim) yang jadi narasumber dalam sosialisasi bahwa infeksi bakteri pneumokokus sering kali terjadi pada anak-anak untuk itu vaksin PCV menjadi salah satu jenis vaksin yang termasuk dalam imunisasi rutin anak.
Vaksinasi PCV (Pneumococcal Conjugate
Vaccine) merupakan salah satu jenis vaksin untuk mencegah infeksi bakteri
pneumokokus yang menyebabkan pneumomia dan meningitis. Vaksin ini akan bekerja dengan
merangsang sistem imun tubuh untuk memproduksi antibodi yang berfungsi melawan
infeksi bakteri pneumokokus.
Infeksi bakteri pneumokokus sering kali terjadi pada anak-anak dan orang tua berusia di atas 50 tahun. Karena itu, vaksinasi PCV termasuk ke dalam program imunisasi wajib untuk anak dan dianjurkan bagi orang tua lanjut usia. Selain itu, vaksinasi PCV juga direkomendasikan bagi individu yang rentan terinfeksi bakteri pneumokokus karena kondisi medis tertentu, seperti: Kelainan bawaan lahir, seperti talasemia atau penyakit jantung bawaan, Penyakit kronis, seperti diabetes, penyakit ginjal, dan asmah, Perokok aktif, Memiliki daya tahan tubuh lemah karena kondisi tertentu, seperti HIV/AIDS,penyakit autoimun, atau efek samping perawat kemoterapi